Kampar, info Sumatra.Com- Tak Pernah Di datangi Pejabat Eksekutif Pemda Kampar, puluhan Warga Rimbo panjang terkejut dengan kedatangan Camat Tambang Drs Abukari Mpd Msi,Senen 14/06/2021.
Kali ini dengan tim yang sudah terbentuk, camat bukan saja sekedar berkunjung, tetapi sekaligus menyalurkan kembali bantuan yang sudah di himpun dari berbagai pihak di kecamatan tambang.
Paket Sembako yang sudah ditentukan langsung di berikan kepada warga yang sedang menjalani Isolasi mandiri di rumah nya masing-masing.
Progam Jago Saudgho (Jaga Saudara) Tampaknya mendapatkan perhatian khusus dari berbagai elemen, terbukti setiap hari ada saja orang yang mengantarkan Paket bantuan sembako ke kantor camat tambang.
“Kita tidak akan pernah puas untuk melayani masyarakat, apalagi kondisi saat ini mereka sangat memerlukan bantuan dan uluran tangan para dermawan”kata camat.
Sebagai orang nomor satu di tambang , tentunya apa yang dilakukan oleh Abukari ini layak mendapat apresiasi dari Pemda Kampar,dan menjadi catatan khusus di hati masyarakat.
Ketika di hubungi melalui seluler nya, kepada wartawan Abukari mengatakan bahwa Progam ini siap berjalan dan akan di bagikan kepada masyarakat di 17 desa yang ada di kecamatan tambang.
“Kita berharap dari pihak manapun untuk memberikan data dan informasi Warga yang terkena Covid 19 ataupun yang sedang di isolasi mandiri di rumah,agar kita bisa menyalurkan bantuan sembako untuk meringankan beban mereka”terang Abukari.
Berbuat baiklah kepada siapapun, yang penting kita ikhlas dalam bertindak,insa Allah akan jadi ladang amal bagi kita semuanya.